Selasa, 03 September 2019
Membuat Paragraf D,A,N,P
Membuat paragraf D,A,N,P
Nama : Indah Lestari
Kelas : X AKL1
Sekolah : SMK ARRAHMAN
A.Pengertian paragraf deskripsi:
Paragraf deskripsi atau deskriptif adalah paragraf yang melukiskan atau menggambarkan sesuatu dengan tujuan untuk melukiskan, menggambarkan, dan memberikan perincian terhadap objek yang dibicarakan tersebut, sehingga seolah-olah pembaca ikut merasakan.
Contoh paragraf Deskripsi:
1.Pantai Nusa Penida memiliki tata keindahan alam yang menarik, khususnya bagi wisatawan yang mendambakan suasana nyaman, tenang, jauh dari kebisingan kota. Pohon-pohonnya rindang. Bentangan lautnya luas. Bagi penyelam , Pantai Nusa Penida juga menawarkan keindahan ikan laut yang sedang berenang. Pemda Bali harus menata dan mengelola Pantai Nusa Penida sebagai tujuan wisata alternatif. (Deskripsi objektif/tempat)
2.Dia memakai rok panjang warna cokelat. Betapa sesuai benar dengan warna blus panjangnya. Rok dan blusnya seakan-akan menambah keanggunan pribadinya. Jalannya sungguh santun memikat hati orang yang memandang (Deskripsi subjektif)
3.Sungai ciliwung terletak di Jakarta. Sungai ini mengalir di seluruh Jakarta. Sayangnya, Sungai Ciliwung dipenuhi tumpukan sampah. Tumpukan sampah di sungai dihinggapi lalat. Lalat-lalat itu selalu berterbangan ke perumahan warga dan membawa berbagai macam penyakit. Selain itu tumpukan sampah juga menebarkan bau yang sangat menyengat. Sungguh pemandangan yang sangat menyedihkan (deskripsi spasial)
B.Pengertian paragraf Argumentasi
Paragraf argumentasi adalah sebuah paragraf yang gagasan utamanya dikembangkan dengan memaparkan pendapat, ulasan, pokok bahasan dan ide pribadi penulisnya.
Contoh paragraf argumentasi:
1.Sebagian anak Indonesia belum dapat menikmati kebahagiaan masa kecilnya. Pernyataan demikian pernah dikemukakan oleh seorang pakar psikologi pendidikan Sukarton (1992) bahwa anakanak kecil di bawah umur 15 tahun sudah banyak yang dilibatkan untuk mencari nafkah oleh orang tuanya. Hal ini dapat dilihat masih banyaknya anak kecil yang mengamen atau mengemis di perempatan jalan atau mengais kotak sampah di TPA, kemudian hasilnya diserahkan kepada orang tuanya untuk menopang kehidupan keluarga. Lebih-lebih sejak negeri kita terjadi krisis moneter, kecenderungan orang tua mempekerjakan anak sebagai penopang ekonomi keluarga semakin terlihat di mana-mana.
2.Generasi muda sekarang enggan mempelajari alat-alat musik yang terbuat dari bambu seperti calung dan angklung. Hal yang lebih memprihatinkan lembaga sekolah pun sekarang jarang mengajarkan. Selain itu, sedikit sekali seniman yang mampu membuat alat musik tradisional bambu. Toko alat-alat musik jarang menyediakan alat-alat musik sejenis itu. Mereka lebih suka menjual alat-alat musik modern. Seni dan alat musik bambu sekarang menjadi sesuatu yang langka dan jarang ditemukan di negeri ini.
3.Krisis bahan bakar menambah parahnya inflasi. Dalam waktu singkat, harga bahan bakar naik dua kali lipat. Ongkos produksi pun ikut naik karena banyaknya pengguna bahan bakar. Maka harga keperluan hidup pun mencekik leher.
C.Pengertian paragraf Narasi
Paragraf Narasi adalah paragraf yang isinya berupa karangan maupun cerita yang menyajikan suatu peristiwa atau kejadian serta bagaimana peristiwa itu berlangsung berdasarkan urutan waktu.
Paragraf narasi sendiri dibagi menjadi dua macam yakni narasi ekspositoris dan narasi sugestif.
1. Narasi ekspositoris
Narasi ekspositoris adalah suatu bentuk narasi yang yang tujuanya menyampaikan informasi mengenai berlangsungnya suatu peristiwa atau proses. Narasi ini bersifat memperluas pengetahuan pembaca. Tahapan tahapan dalam suatu proses disampaikan dengan bahasa yang informatif dengan titik berat pada penggunaan kata denotatif.
Contoh paragraf narasi ekspositoris :
Cara merawat dan memelihara merpati tidaklah terlalu sulit. Bagi pemula, langkah pertama adalah membeli merpati satu pasang di tempat usaha peternakan merpati. Jika merpatinmasih kecil, usahakan kandang tidak terlalu terbuka agar suasana dalam kandang cukup hangat, tapi cukup terang. Selanjutnya, periksalah makanan dan minumannya serta berikan secara teratur. Sebaiknya kandang merpati dibersihkan secara teratur untuk menjaga kesehatan merpati dan tempat tinggalnya.
2. Narasi sugestif
Narasi sugestif adalah suatu bentuk narasi yang tujuanya merangsang saya khayal pembaca. Tujuan utamanya adalah memberi makna atas peristiwa atau kejadian sebagai suatu pengalaman . Bahasa yang digunakan lebih condong ke bahasa kiasan dengan menggunakan kata kata konotatif.
Contoh paragraf narasi sugestif :
Saya menuju ke lapangan terbang, dengan menunjukkan kartu kuning, segera saya diijinkan turut menumpang Dakota. Turun dari kemayoran segera saya naik taksi pula ke Priok. Kapal yang akan berangkat ke Singapura ialah majesty. Secepat rusa saya berlari menuju kapal tersebut. Berdiri sambil bersandarkan terali tampak seorang laki laki setengah tua, berpakaian teluk belanga berpeci seremban dan berkain sarung Trengganau
D.Pengertian Paragraf Persuasi
Paragraf persuasi merupakan sebuah paragraf yang isinya berupa kata-kata ajakan, himbauan, bujukan, atau rayuan kepada pembaca supaya nantinya pembaca mengikuti apa yang dikehendaki oleh penulis.
Contoh paragraf persuasi:
Contoh paragraf persuasif tentang pendidikan
Saat ini masih banyak dari guru dan orang tua murid yang tidak sabar dalam mendidik peserta didiknya. Padahal, dalam mendidik anak kesabaran sangatlah diperlukan. Seperti yang telah diutarakan oleh salah satu filsuf legendaris Yunani yaitu Plato, bahwa pendidikan merupakan proses yang panjang dan dijalani seumur hidup, yaitu mulai manusia itu masih kecil hingga manusia beranjak dewasa.
Oleh sebab itu, sudah sepatutnya selaku guru dan orang tua murid mendidik anaknya dengan sabar dan berorientasi pada proses. Supaya nantinya anak dapat berkembang dengan baik dan dengan sewajarnya. Dengan demikian pula potensi yang dimiliki anak puun dapat tumbuh berkembang dengan baik dan alami.
Contoh persuasif propaganda:
Menyantap mi instan yang dibarengi nasi putih merupakan hal lazim yang biasa dilakukan oleh masyarakat kita. Padahal taukah Anda bahwa kebiasaan tersebut dapat menimbulkan dampak negative untuk tubuh? Perlu Anda ketahui bahwa mengkonsumsi mi instan yang dibarengi atau dicampur dengan nasi putih nantinya dapat mengakibatkan obesitas.
Mengapa demikian? Obesitas dapat terjadi karena adanya zat karbohidrat dominan yang terkandung pada mi instan dan nasi putih yang dapat membuat perut Anda kenyang dalam waktu sementara lalu kemudian menjadi sering lapar, yang nantinya membuat Anda makan lebih banyak dari sebelumnya.
Selasa, 27 Agustus 2019
Pengertian peta minda
Pengertian peta minda
Pemetaan Pikiran (bahasa Inggris Mind Mapping) adalah yaitu suatu metodeuntuk memaksimalkan potensi pikiranmanusia dengan menggunakan otakkanan dan otak kirinya secara simultan. Metode ini diperkenalkan oleh Tony Buzan pada tahun 1974, seorang ahli pengembangan potensi manusia dari Inggris.
Upaya Tony Buzan sebenarnya muncul dari pengamatannya dalam bidang perkembangan teknologi komputer pada tahun 1971. Tony Buzan berpikir, “kenapa komputer perlu manual pemakaian ribuan lembar untuk dapat beroperasi?” tetapi “Kenapa manusia sebagai makhluk berpikir bisa jauh lebih hebat. Tanpa manual manusia bisa melakukan rekayasa dan tindakan yang dahsyat, misalnya mengubah dunia?”. Perbedaan kemampuan antara komputer dan manusia itu Tony Buzan kemudian mengeksplorasi daya pikirmanusia dengan merekayasa model pengembangan potensi manusia yang disebutnya Pemetaan Pikiran.
Pemetaan Pikiran saat ini sudah dikenal luas di berbagai bidang pengembangan sumber daya manusia (SDM). Penerapannya mencakup manajemen organisasi, penulisan, pembelajaran, pengembangan diri, dll. Namun, yang paling potensial adalah dalam bidang pengembangan diri. 'Pemetaan pikiran' dibuat dengan menggunakan tiga pensil/bolpoin berbeda warna(minimal) dan akar pemetaan pikiran harus memiliki 3 cabang(minimal) yang mengandung kata kunci yang singkat.
Selasa, 20 Agustus 2019
Pengertian dan Fungsi Command Prompt
Pengertian Command Prompt (cmd.exe)
Command Prompt (cmd.exe) adalah baris perintah penerjemah (baris perintah yang dieksekusi ke sistem operasi yang disediakan oleh Microsoftpada:
OS/2Windows CE, dankeluarga sistem operasi Windows NT(termasuk Windows 2000, Windows XP, Windows Vista, Windows Server 2003 dan Windows Server 2008).
Ini merupakan analog dari COMMAND.COM dalam MS-DOS dan sistem Windows 9x atau dari Unix shell yang digunakan pada sistem Unix-like.
Perintah dan fungsi CMD (Command Prompt)
Ada banyak perintah yang dimiliki oleh CMD yang dapat digunakan untuk mengeksekusi file atau menjalankan program. Berikut ini adalah perintah dan fungsi CMD (Command Pormp) yang saya urutkan sesuai abjad, silahkan disimak :
[A]
ADDUSERS = Berfungsi untuk memasukkan atau menambah user dari atau ke file CSV.ARP = Address Resolution Protocol.ASSOC Change = Untuk mengubah file extension associations.ASSOCIAT = salah satu langkah untuk asosiasi file.AT Schedule = Perintah untuk membuat shedule program atau menjadwalkan perintah yang akan dijalankan lain waktu.ATTRIB = Berfungsi untuk mengganti atribut file.
[B]
BOOTCFG = Digunakan untuk mengedit boot setting windows.BROWSTAT = Digunakan untuk mencari informasi domain, browser dan PDC (Primary Domain Controller).
[C]
CACLS = Digunakan untuk mengganti atau merubah file permissions.CALL = Digunakan untuk memanggil sebuah program batch.CD = Digunakan untuk pindah menuju folder tertentu.CHANGE = Digunakan untuk merubah properties pada terminal server.CHKDSK = Digunakan untuk memeriksa dan memperbaiki file system komputer.CHKNTFS = Digunakan untuk memeriksa NTFS file system komputer.CHOICE = Untuk menerima input keyboard ke dalam sebuah batch file.CIPHER = Encrypt-Decrypt files/foldersCleanMgr = Digunakan untuk membersihkan temporary files dan recycle bin secara otomatis.CLEARMEM = Digunakan untuk membersihkan memory komputer.CLIP = Untuk meng-copy STDIN (standart input) ke Windows clipboard.CLS = Perintah Untuk membersihkan layar CMD.CLUSTER = Windows ClusteringCMD = Perintah untuk membuka layar CMD (Command Prompt).COLOR = Perintah untuk mengganti warna pada layar CMD.COMP = Digunakan untuk membandingkan isi dari 2 atau lebih file.COMPACT = Digunakan untuk mengompres file atau folder dalam partisi NTFS.COMPRESS = Digunakan untuk mengompres file individu di dalam partisi NTFS.CON2PRT = Connect atau disconnect sebuah Printer.CONVERT = Convert FAT drive menjadi NTFS.COPY = Perintah untuk mengcopy satu atau lebih file ke lokasi tertentu.CSVDE = Import/Export Active Directory data.
Rabu, 07 Agustus 2019
Algoritma dan Flowchart pembuatan Nasi goreng,Kopi dan Menghitung keliling lingkaran
Algoritma Pembuatan Nasi Goreng.
Algoritma :
Nyalakan kompor gasLetakan wajan diatas komporTuangkan sedikit minyak gorengMasukan bumbu ke atas wajanTuangkan nasi secukupnyaBeri sedikit garamCoba rasakan pas atau tidak bumbunyaJika kurang garam tambahkan sedikit lagiNasi goreng siap dinikmati
Flowchart Membuat Nasi Goreng
3. Nyalahkan kompor.
4. Masukan air kedalam panci.
5. Rebus air hingga mendidih.
6. Setelah air mendidih masukan kopi dan gula kedalam cangkir.
7. Masukan air mendidih kedalam cangkir.
8. Aduk kopi hingga merata dengan gula
9. Secangkir kopi siap untuk disajikan
10. Selesai
- menetapkan nilai Phi yaitu 3.14
- menghitung jari-jari lingkaran.
- menghitung keliling lingkaran dengan rumus K=2*phi*r
- mencetak nilai K
Selasa, 06 Agustus 2019
Algoritma dan Flowchat
Nama = Indah Lestari
Kelas = X Akl1
Algoritma Flowchat dan Pseudocode Membuat Nasi Goreng
1. Siapkan nasi, dan bumbu-bumbunya
2. Haluskan bumbu
3. Hidupkan kompor dengan api sedang
4. letakkan wajan di atas kompor
5. Masukkan 5 sendok makan minyak dengan api sedang
6. Masukkan bumbu yang telah dihaluskan hingga harum
7. Masukkan nasi , lalu aduk hingga rata
8. Masukkan saos , garam dan kecap hingga rata
9. Dicoba rasanya
10. Anggkat, siap dihidangkan
Algoritma Membuat Kopi Instan
Buka Kemasan Kopi sachet yang sudah dibeli
Setelah itu tuangkan Kopi Kedalam gelas
Panaskan air hingga Mendidih
Tuangkan airpanas Ke dalam Gelas
Lalu aduk hingga merata
Kopi Instan siap dinikmati
Flowchart Membuat Kopi Instan
Algoritma Keliling Lingkaran
Analisis :
Input : r (jari-jari lingkaran) dan phi
Keliling Lingkaran K=2*phi*r
Algoritma :
Menetapkan nilai phi = 3.14
Menghitung jari-jari lingkaran
Rumus untuk menghitung Keliling Lingkaran yaitu K=2*phi*r
Nilai K (Keliling Lingkaran ) akan dicetak sebagai output ke perangkat output (keluaran)
Flowchart Keliling Lingkaran
Selasa, 30 Juli 2019
Pengertian Logika dan Algoritma Komputer
Logika dan Algoritma diperkenalkan Oleh Ahli Matematika : Abu Ja’far Muhammad Ibnu Musa Al Khawarizmi.
Logika berasal dari kata Yunani kunoλόγος (logos) yang berarti hasil pertimbangan akal pikiran yang diutarakan lewat kata dan dinyatakan dalam bahasa.
Pada Merriam-Webster’s Collegiate Dictionary, istilah algoritma diartikan sebagai prosedur langkah demi langkah untuk memecahkan masalah atau menyelesaikan suatu tugas. Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) mendefinisikan algoritma sebagai urutan logis pengambilan keputusan untuk pemecahan masalah.
Algoritma adalah urutan langkah – langkah logis penyelesaian masalah yang disusun secara sistematis dan logis. Logis merupakan kunci dari sebuah algoritma.Langkah – langkah dalam algoritma harus logis dan bernilai benar atau salah.
Kriteria Pemilihan Algoritma
1.Ada Output, mengacu pada definisi algoritma, suatu algoritma haruslah mempunyai output yang harus merupakan solusi dari masalah yang sedang diselesaikan
2.Efektifitas dan Efesiensi, Dikatakan efektif jika algoritma tersebut menghasilkan suatu solusi yang sesuai dengan masalah yang diselesaikan dalam arti algoritma harus tepat guna.Dikatakan efisiensi jika waktu proses suatu algoritma relatif lebih singkat dan penggunaan memori komputernya lebih sedikit.
3.Jumlah Langkahnya Berhingga, maksudnya adalah barisan instruksi yang dibuat harus dalam suatu urutan tertentu atau harus berhingga agar masalah yang dihadapi dapat diselesaikan dengan tidak memerlukan waktu relatif lama.
Keuntungan Pembuatan Algoritma
1.Pembuatan atau penulisan algoritma tidak tergantung pada bahasa pemrograman manapun, artinya penulisan algoritma independen dari bahasa pemrograman dan komputer yang telaksanakannya.
2.Notasi algoritma dapat diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa pemrograman.
3.Apapun bahasa pemrogramannya, output yang akan dikeluarkan sama karena algoritmanya sama.
Sifat – Sifat Algoritma
1.Banyaknya Langkah Instruksi Harus Berhingga,
2.Langkah atau Instruksi harus Jelas,
3.Proses harus Jelas dan mempunyai batasan,
4.Input dan Output harus mempunyai Batasan,
5.Efektifitas,
6.Adanya Batasan Ruang Lingkup,
Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam membuat algoritma:
1.Teks algoritma berisi deskripsi langkah-langkah penyelesaian masalah. Deskripsi tersebut dapat ditulis dalam notasi apapun asalkan mudah dimengerti dan dipahami.
2.Tidak ada notasi yang baku dalam penulisan teks algoritma seperti notasi bahasa pemrograman. Notasi yang digunakan dalam menulis algoritma disebut notasi algoritmik.
3.Setiap orang dapat membuat aturan penulisan dan notasi algoritmik sendiri. Hal ini dikarenakan teks algoritma tidak sama dengan teks program. Namun, supaya notasi algoritmik mudah ditranslasikan ke dalam notasi bahasa pemrograman tertentu, maka sebaiknya notasi algoritmik tersebut berkorespondensi dengan notasi bahasa pemrograman secara umum.
4.Notasi algoritmik bukan notasi bahasa pemrograman, karena itu pseudocode dalam notasi algoritmik tidak dapat dijalankan oleh komputer. Agar dapat dijalankan oleh komputer, pseudocode dalam notasi algoritmik harus ditranslasikan atau diterjemahkan ke dalam notasi bahasa pemrograman yang dipilih. Perlu diingat bahwa orang yang menulis program sangat terikat dalam aturan tata bahasanya dan spesifikasi mesin yang menjalannya.
5.Algoritma sebenarnya digunakan untuk membantu kita dalam mengkonversikan suatu permasalahan ke dalam bahasa pemrograman.
6.Algoritma merupakan hasil pemikiran konseptual, supaya dapat dilaksanakan oleh komputer, algoritma harus ditranslasikan ke dalam notasi bahasa pemrograman. Ada beberapa hal yang harus diperhatikan pada translasi tersebut, yaitu:
1.Pendeklarasian variabel Untuk mengetahui dibutuhkannya pendeklarasian variabel dalam penggunaan bahasa pemrograman apabila tidak semua bahasa pemrograman membutuhkannya
2.Pemilihan tipe data Apabila bahasa pemrograman yang akan digunakan membutuhkan pendeklarasian variabel maka perlu hal ini dipertimbangkan pada saat pemilihan tipe data.
3.Pemakaian instruksi-instruksi Beberapa instruksi mempunyai kegunaan yang sama tetapi masingmasing memiliki kelebihan dan kekurangan yang berbeda.
4.Aturan sintaksis Pada saat menuliskan program kita terikat dengan aturan sintaksis dalam bahasa pemrograman yang akan digunakan.
5.Tampilan hasil Pada saat membuat algoritma kita tidak memikirkan tampilan hasil yang akan disajikan. Hal-hal teknis ini diperhatikan ketika mengkonversikannya menjadi rogram.
Rabu, 24 Juli 2019
Pengertian microsoft excel
Apa sih Microsoft Office Excel itu? Bagaimana sih pengertian Microsoft Excel?
Pengertian Microsoft Excel adalah sebuah program aplikasi lembar kerja spreadsheetyang dibuat dan didistribusikan oleh Microsoft Corporation untuk sistem operasi Microsoft Windows dan Mac OS.
Software ini dikenal juga sebagai Microsoft Office Excel, MS. Excel atau sering disebut sebagai Excel saja.
Microsoft Excel adalah salah satu dari sekian banyak Program Aplikasi yang terdapat dalam paket aplikasi perkantoran Microsoft Office yang dikhususkan untuk pengolahan angka.
© Kelas Excel | https://www.kelasexcel.id/2014/06/pengenalan-sejarah-dan-pengertian-microsoft-excel.html